x

Pilkada Lampung Timur, Gerindra Bersiap Buka Penjaringan Bakal Calon

waktu baca 2 menit
Rabu, 1 Mei 2024 10:23 0 74 Redaksi

LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Lampung Timur, Lampung mulai bersiap menghadapi pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan dilaksanakan pada November 2024 mendatang.

Hal tersebut di sampaikan Sekretaris DPC Partai Gerindra Lampung Timur, Marsoni kepada wartawan, Rabu (1/5/2024). Menurutnya, Gerindra akan segera melaksanakan proses penjaringan bakal calon kepala daerah yang akan diusungnya.

“Namun DPC Partai Gerindra Lampung Timur masih menunggu petunjuk teknis dari DPD Partai Gerindra Provinsi Lampung yang tentunya mensinergikan instruksi dari DPP terkait pelaksanaan penjaringan bakal calon Kepala Daerah,” kata Marsoni.

Pria yang akrab di sapa Soni itu menyatakan, partainya terbuka dan siap berkoalisi dan kolaborasi dengan partai manapun. Maka, ia mengajak figur-figur terbaik daerah untuk mendaftar sebagai bakal calon kepala daerah melalui partai Gerindra. “Silakan saja. Kami ini partai terbuka kepada siapa saja,” tandasnya.

Dijelaskan, Partai Gerinda Lampung Timur saat ini memiliki sejumlah kader internal yang juga berpotensi akan diusung. Namun tidak berarti proses penjaringan yang akan dilaksanakan tersebut hanya sekedar formalitas.

Menurut dia, selama figur-figur eksternal partai yang mendaftar memenuhi syarat dan komitmen serta memiliki semangat sama dalam menselarasakan program pusat akan berpeluang jadi pilihan Gerindra Lampung Timur untuk diusung di Pilkada 2024.

“Skenarionya bisa saja nanti di pasangkan dengan kader Gerindra yang akan kami usung. Jadi penjaringan yang kami buka nanti tidak main-main,” ucap Soni.

Partai berlambang kepala garuda itu, kata Soni memiliki kriteria yang harus dipenuhi bakal calon. Rekam jejak positif, tidak memiliki resistensi, memiliki kesungguhan berjuang bersama serta kesamaan visi merupakan hal yang harus di miliki bakal calon kepala daerah.

“Yang terpenting juga calon yang mendaftar harus punya komitmen terhadap program yang diusung presiden terpilih Prabowo Subianto,” jelasnya.

Lebih lanjut, Soni menjelaskan, kontestasi politik elektoral untuk memilih kepala daerah tersebut tidak hanya sekedar pesta simbolis dengan menebar beragam alat peraga kampanye.

Namun lebih dari itu adalah sebuah kontestasi komitmen, gagasan serta program untuk membangun daerah secara rasional dan empatik untuk di rasakan oleh masyarakat luas.

”Jadi, saat penjaringan bakal Cakada nanti, tujuannya adalah untuk menghasilkan kepala daerah yang pro rakyat. Setiap program publik sudah harus di warnai dialektika kolaboratif tak terkecuali dalam hal melayani, merealisasikan gagasan, program kerja dan harapan masyarakat,”.

“Dan siapa pun yang mendaftar nantinya akan kami sampaikan kepada DPD Gerindra Provinsi Lampung, untuk di teruskan ke DPP, dan tentunya kami yang di DPC akan selalu patuh dan siap memenangkan Pilkada 2024,” pungkas Soni.

Reporter : Doel

LAINNYA
x
x