
LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Acara ramah tamah dan temu pamit dari Kapolsek AKP Rihammudin Nur, SH, MH, kepada IPTU Farhan Maulana Affianto, S.Tr.K, dilaksanakan di halaman Mapolsek Sekampung Udik, Desa Gunung Pasir Jaya, Kecamatan Sekampung Udik, Kabupaten Lampung Timur, Minggu (11/1/2026).
Kegiatan pisah sambut tersebut dihadiri oleh Camat Sekampung Udik, Anggota DPRD Lampung Timur, Kades se Kecamatan Sekampung Udik, Forkopimcam, Kepala UPTD Puskesmas, Danramil Jabung, KUA, Kepala UPTD Pertanian, Kepala UPTD Balai Taman Purbakala, Korwil Pendidikan, Tokoh Adat, dan Tokoh Masyarakat.
Camat Sekampung Udik, Putu Ardiana, S.Sos, MM, mengucapkan selamat dan sukses kepada AKP Rihammudin Nur, SH, MH, yang beralih tugas ke Mapolres Pesawaran sebagai Kasat Narkoba, dan selamat datang kepada IPTU Farhan Maulana Affianto, S.Tr.K, sebagai Kapolsek Sekampung Udik.
AKP Rihammudin Nur, SH, MH, menjelaskan bahwa ia telah diberitahu melalui telegram dari Polda Lampung tentang alih tugasnya ke Mapolres Pesawaran. Ia merasa nyaman selama bertugas di Sekampung Udik selama kurang lebih 18 bulan.
Sementara itu, IPTU Farhan Maulana Affianto, S.Tr.K, memperkenalkan diri dan berharap dapat menyesuaikan diri dan berkolaborasi dengan Forkopimcam dan rekan-rekan stakeholder lainnya.