Putus Mata Rantai Covid 19, Babinsa Way Bungur Semprot Disinfektan Sekaligus Tracing Warga

waktu baca 2 menit
Kamis, 15 Sep 2022 13:23 0 77 Redaksi

LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Seperti yang dilaksanakan hari ini (Kamis, 15/9/2022) oleh Babinsa Koramil 429-02/Way Bungur bersama Bhabinkamtibmas dan tim kesehatan UPTD Way Bungur melaksanakan penyemprotan disinfektan dan tracing kepada warga yang kontak erat dengan pasien Covid-19.

Komandan Koramil (Danramil) 429-02/Way Bungur Kapten Caj. Rahmat, TW kegiatan penyemprotan disinfektan dan tracing sebagai upaya memutus mata rantai penularan Virus Corona.

“Meskipun saat ini situasi pandemi Covid-19 semakin membaik akan tetapi kita tidak boleh lengah. Penyemprotan disinfektan termasuk kegiatan tracing harus tetap dilakukan jika ada informasi warga yang kontak erat dengan pasien covid-19 untuk menghindari penyebaran di lingkungan masyarakat”, ungkapnya.

“Oleh sebab tu, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dilibatkan dalam kegiatan Tracing untuk membantu tim kesehatan mengajak masyarakat terkait pentingnya mengikuti tes Swab maupun Rapid Antigen”.

Danramil juga menjelaskan, tidak dapat dipungkiri memang saat ini masyarakat sulit menerima kenyataan, telah menjalin kontak erat dengan orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. Tak jarang pula mereka merasa sehat dan tidak mengalami gejala sedikitpun, padahal pernah berada dekat dengan penderita Covid-19.

“Itu berbahaya, walaupun mereka merasa sehat atau tidak apa-apa namun sebenarnya yang bersangkutan juga berpotensi tertular positif Covid-19. Banyak dijumpai kasus positif Covid-19 namun tanpa gejala ini yang harus diwaspadai,” pungkasnya.

Adapun warga yang menjalani tracing akibat kontak erat dengan pasien Covid-19 yang saat ini sedang di rawat di RS Mardi Waluyo yakni, Arya Putra Satria (30) dan Evi Yuliani (26) keduanya adalah warga Desa Tegal Ombo, Kecamatan, Way Bungur.

Namun setelah diadakan tracing oleh UPTD Kesehatan Way Bungur yang di dampingi Babinsa Sertu Maryanto dan Bhabinkamtibmas hasil Hasil RDT-AG keduanya di nyatakan negatif.

Sementara kegiatan penyemprotan disinfektan sendiri yang dihadiri Babinsa Serma Agus Susanto berlangsung di tempat-tempat ibadah Desa Toto Mulyo, Kecamatan Way Bungur.

Tarmuji

LAINNYA