Ucapkan Selamat HPN, Anggota DPRD Ni Ketut Dewi Nadi Berharap Insan Pers Semakin Profesional

waktu baca 2 menit
Rabu, 9 Feb 2022 10:35 0 105 Redaksi

LAMPUNG TENGAH, L86NEWS.COM – Anggota DPRD Provinsi Lampung Komisi IV Fraksi PDI Perjuangan, Ni Ketut Dewi Nadi ST mengucapkan selamat Hari Pers Nasional (HPN) ke-76. Ia berharap insan pers Indonesia semakin edukatif dan profesional.

“Selamat atas di pengatinya Hari Pers Nasional Tahun 2022 ini. Semoga ke depan lebih mampu menyajikan informasi aktual, berimbang dan terpercaya untuk kemajuan bangsa,” ucap Dewi Nadi, Rabu (9/2/2022).

Di jelaskan Dewi Nadi, insan pers merupakan bagian dari pilar demokrasi ke empat dan berperan dalam mendorong partisipasi masyarakat serta menjaga kondisi bangsa dalam keadaan kondusif.

“Peranan insan pers tidak bisa di pungkiri, karena sangat penting bagi kemajuan bangsa sebagai penyampai informasi yang di butuhkan masyarakat. Untuk itu, insan pers lebih kedepankan berita akuntabel dan kredibel bukan berita yang mengandung hoaks,” ucapnya.

Selaku anggota DPRD, Dewi Nadi berharap kepada para insan pers khususnya di wilayah Provinsi Lampung  bisa menjadi benteng terdepan sebagai penyambung dan penyampai informasi edukatif di tengah masyarakat.

“Semoga dengan ulang tahun kali ini, wartawan di Lampung akan semakin sejahtera dan terlindungi. Bisa bersinergi dalam pembangunan terutama di wilayah Kabupaten Lampung Tengah dan sekitarnya,” doa Dewi Nadi.

“Saya ucapkan Hari Pers Nasional kepada setiap insan pers. Semoga semakin sukses, eksis dan profesional dalam menyampaikan imformasi dan pemberitaan di media massa,” pungkas Dewi Nadi.

Reporter : F86

LAINNYA