Mirza-Jihan Ela-Azwar dan Cak Imin Satu Panggung, Warga: Ganti Bupati Ganti Gubernur

waktu baca 2 menit
Minggu, 24 Nov 2024 01:48 125 Redaksi

LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Kampanye terakhir Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampun nomor urut 2 Rahmat Mirzani Djausal – Jihan Nurlaila dan Paslon Bupati, Wakil Bupati Lampung Timur Ela Siti Nuryamah – Azwar Hadi berlangsung meriah dengan di hadiri ribuan warga dan simpatisan, Sabtu (23/11/2024).

Selain menampilkan Juru Kampanye (Jurkam) dari Jakarta, Lampung dan Lampung Timur, kampanye hari terakhir tersebut juga menghadirkan Jurkam mantan calon wakil presiden sekaligus Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Suara ganti bupati dan ganti gubernur pun menggema dari ribuan pengunjung kampanye yang hadir. “Ganti bupati, ganti gubernur” Suara “Bupati Ela-Azwar, Gubernur Mirza-Jihan” menggema seolah tak henti dan menunjukan keinginan warga untuk ganti pemimpin.

Dalam kampanye politiknya, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar menjelaskan berdasar dari berbagai lembaga survei menunjukan bahwa Paslon Mirza – Jihan unggul dalam perhelatan calon pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung.

Survei juga menunjukan bahwa pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur, Ela – Azwar unggul dalam perhelatan Pilkada serentak 2024 di wilayah Kabupaten Lampung Timur. Artinya kata Cak Imin, pilihan masyarakat sudah tepat.

“Survei sudah menjadi signal bahwa pilihan kita semua sudah tepat, semoga kedepan Provinsi Lampung dan Lampung Timur di pimpin dengan pemimpin yang tepat yakni Mirza – Jihan (Gubernur) dan Ela – Azwar (Bupati Lampung Timur),” kata Cak Imin

Senada juga di sampaikan Paslon Gubernur Lampung Mirza – Jihan dalam orasinya. Mirza menegaskan lima tahun kedepan jika Mirza – Jihan memimpin Lampung maka insfratruktur yang menjadi keluhan masyarakat akan menjadi perhatian khusus.

“Bagaimana kondisi jalan selama lima tahun ke belakang, lima tahun kedepan kami akan utamakan semua infratruktur umum untuk wilayah Lampung,” tegas Mirza.

Sementara, Ketua PKB Provinsi Lampung Chusnunia Chalim juga turut tampil dan mengkampanyekan Mirza – Jihan dan Ela – Azwar. “Mari ganti Gubernur Lampung dan ganti Bupati Lampung Timur,” teriak Chusnunia Chalim.

“Kalau pingin Lampung Timur makmur ayo ganti bupati. Lampung Timur perlu perubahan maka jangan lupa tanggal 27 November untuk Gubernur pilih no 2 dan Bupati Lampung Timur pilih nomor 1, seng ayu dewe,” pungkasnya.

Reporter: Madsyah

KOLOM IKLAN







LAINNYA
x