Segarkan Birokrasi, Polres Way Kanan Lantik Kabaglog dan Sertijab Kasatsamapta Serta 2 Kapolsek 

waktu baca 2 menit
Selasa, 22 Mar 2022 14:16 0 113 Redaksi

WAY KANAN, L86NEWS.COM – Polres Way Kanan gelar pelantikan Kabaglog sekaligus sertijab Kasat Samapta, Kapolsek Way Tuba dan Kapolsek Banjit. Acara berlangsung di halaman apel Parama Satwika Polres Way Kanan, Selasa (22/03/2022).  

Kegiatan dihadiri Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna, Wakapolres Way Kanan Kompol Zainul Fachry, pejabat utama, Kapolsek Jajaran personel Polres dan Polsek Jajaran Polres Way Kanan.

Bertindak selaku Inspektur upacara, Kapolres Way Kanan mengatakan, serah terima di laksanakan mendasari surat telegram Kapolda Lampung Nomor : ST/168/III/KEP./2022 tanggal 10 Maret 2022 perihal pemberitahuan  pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Lampung. 

“Mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan bagian dari pembinaan karier dalam hal pemberdayaan sumber daya manusia di lingkungan Polda Lampung,” ujar Kapolres.

Selain itu, kata Kapolres, juga sebagai bentuk apresiasi institusi Polri kepada personel yang memiliki kompetensi dalam bidang nya, sehingga dapat mengembangkan karier melalui jenjang penugasan di berbagai fungsi Teknis Kepolisian.

Sementara, pelaksanaan serah terima jabatan yakni Iptu I Dewa Gede Anom dari Kasatsamapta Polres Way Kanan kurang lebih 3 tahun 8 bulan kini menjabat sebagai Kasubbagdalpers Bag SDM Polres Way Kanan dan di gantikan Pama Polresta Bandar Lampung IPTU Jahtera.

Jabatan Kapolsek Banjit dari AKP Singgih Widada yang menjabat kurang lebih selama 1 tahun 2 bulan dalam jabatan barunya sebagai PS Kabaglog Polres Way Kanan dan di gantikan Iptu Supriyanto jabatan lama Kaurbinopsnal Satintelkam Polres Way Kanan.

Selanjutnya jabatan Kapolsek Way Tuba AKP Mahbub Junaidi yang telah menjabat kurang lebih 1 tahun 8 bulan kini menjabat sebagai Kapolsek Penawartama Polres Tulang Bawang dan di gantikan Pama Polres Mesuji Iptu Yudhianto.

Kapolres mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang telah di berikan ke Polres Way Kanan guna menuju Polri yang Preisi (prediktif, responsibilitas, transparansi dan berkeadilan). 

Kepada pejabat baru, Kapolres juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di kesatuan Polres Way Kanan. “Segera beradaptasi di lingkungan kerjanya, jalin kerja sama yang baik antara unsur pimpinan di tingkat kecamatan dan stake holder terkait,” tandasnya.

“Tentunya tugas yang di berikan kepada saudara dapat dilaksanakan dengan penuh semangat dan tanggung jawab, guna mewujudkan pengabdian terbaik kita,” pesa Kapolres. 

“Semoga Tuhan Yang Maha Esa Allah SWT senantiasa memberikan perlindungan kepada kita semua dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara demi Polri yang PRESISI,” doa Kapolres.

Reporter : Rizal

LAINNYA