LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Guna menghadapi perhelatan Pilkada serentak tahun 2024, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Lampung Timur menggelar Deklarasi. Acara berlangsung di Desa Rajabasa Lama Kecamatan Llabuhan Ratu, Senin (22/07/2024)
Hj. Ela Siti Nuryamah yang di usung dan mendapat mandat PKB Kabupaten Lampung Timur untuk maju sebagai bakal calon bupati, hari ini di kukuh kan oleh Ketua DPW Propinsi, Husnunia Challim.
Di samping menetapkan Calon Bupati Lampung Timur pada Pilkda 2024, wanita yang akrab di sapa Mbak Nunik itu juga menyampaikan dukungan penuh kepada Calon Gubernur Lampung dari partai Gerindra yaitu Rahmad Mirzani Djausal (RMD).
Ela Siti Nuryamah dalam menerima mandat sebagai kontestan Bupati Lampung Timur ke depan berharap seluruh kader PKB bisa berjuang bersama mulai dari lapisan terbawah, menengah hingga atas.
Dalam kesempatan itu, hadir juga Rahmad Mirzani Djausal sebagai Bakal Calon Gubernur Lampung yang hari ini juga di usung PKB dan di restui langsung oleh Ketua DPW Mbak Nunik.
“Melalui koalisi Gerindra dan PKB Propinsi Lampung dan Kabupaten Lampung Timur mudah-mudahan bisa membawa kemajuan serta perhatian terhadap masyarakat Lampung,” harap Mbak Nunik
Reporter : Doel