Lantik Pj Kades Bangkal, Ini Pesan Pj Bupati Cilacap Arif Irwanto

waktu baca 2 minutes
Jumat, 3 Jan 2025 23:10 0 52 Redaksi

CILACAP, L86News.com – Penjabat (Pj) Bupati Cilacap, Drs. Mohamad Arif Irwanto, M.Si, melantik Sumartini, S,IP, sebagai Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) Bangkal, Kecamatan Binangun, Jumat (3/1/2025).

Acara berlangsung di Pendopo Balai Desa Bangkal dan dihadiri seluruh kepala desa se-Kecamatan Binangun, Tim Penggerak PKK, Kapolsek Binangun serta Danramil Binangun para tokoh masyarakat.

Pantauan di lokasi, Sumartini, SIP, yang sebelumnya menjabat Kepala Seksi Tata Pemerintahan di Kecamatan Binangun, kini mengemban tugas baru sebagai Pj Kades Bangkal.

Dalam sambutannya, Camat Binangun, Agus Wantoso, S.STP, M.Si, memastikan bahwa pelantikan ini telah melalui proses transparan dan profesional.

“Sumartini adalah sosok berintegritas, bertanggung jawab, jujur dan berkomitmen melaksanakan tugas. Pelantikan ini bukanlah hasil titipan, tapi sudah melalui prosedur yang benar,” kata Agus.

Pj Bupati Cilacap, Drs. Mohamad Arif Irwanto menekankan pentingnya peningkatan pelayanan publik di desa. Ia berharap pelayanan masyarakat dapat di lakukan dengan yang cepat dan tepat.

Selain itu, Pj Bupati juga menyoroti isu-isu penting, seperti pencegahan stunting dan penularan HIV/AIDS. Ia meminta Tim Penggerak PKK terus aktif melakukan sosialisasi terkait bahaya penyakit menular kepada masyarakat.

“Stunting dan HIV/AIDS merupakan tantangan besar yang memerlukan upaya bersama. Saya berharap Pj Kepala Desa yang baru dapat menjadi motor penggerak untuk mendukung program ini,” ujar Bupati.

Pelantikan ini menjadi langkah awal bagi Desa Bangkal untuk terus meningkatkan pelayanan publik dan mendukung program-program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat

Reporter : Sholeh

KOLOM IKLAN






LAINNYA