MANGGARAI BARAT, L86News.com – KPUD Manggarai Barat melakukan Rapat Pleno Pengundian dan penetapan nomor urut pada kedua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Manggarai Barat.
Dari awal pendaftaran Bakal Calon hingga serangkaian pemeriksaan persyaratan dan verifikasi berkas, dua pasangan calon yang mendaftar di KPUD Mabar dinyatakan diterima dan ditetapkan sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Barat untuk menjadi peserta pada Pilkada serentak 27/11/2024 nanti
Usai ditetapkan sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Manggarai Barat pada, Minggu, 22/09/2024 siang. Dua paslon yang baru ditetapkan menjadi peserta Pilkada serentak yakni, Christo Mario Y. Peranda SH.MH dan Richardus T. Sontani S.IP. M.SI serta Edistasius Endi, S.E dan dr. Yulianus Weng, M.Kes. Kedua nya lalu mengikuti pengundian nomor urut melalui rapat pleno terbuka di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Manggarai Barat, Senin, 23/09/2024
Pengundian nomor urut kedua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dimulai pada pukul 15.00 WITA. Hasil undian nomor urut dari kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Paket Mario-Richard Mendapatkan nomor urutan 01 dan Pasangan Edi-Weng nomor urut 02.
Ferdiano Sutarto Parman Ketua KPU Manggarai Barat dalam sambutanya menyampaikan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Manggarai Barat tahun 2024 ini tersebar di 12 Kecamatan di seluruh wilayah Kabupaten Manggarai Barat.
“Kami melihat Kompetisi Pilkada Mabar kali ini sangat ketat, oleh karena itu, saya dan seluruh unsur pimpinan di lembaga KPU ini, memiliki komitmen yang kuat untuk menjaga profesionalitas dan integritas mulai dari atas sampai dengan seluruh perangkat penyelenggaraan pemilihan di tingkat TPS yang tersebar di Kabupaten Manggarai Barat,” Ungkapnya
Untuk itu, dirinya minta kerjasama dari kedua paslon, Pimpinan partai politik dan jaringan simpatisan pendukung dari kedua bakal Pasangan calon untuk memberikan dukungan terhadap kerja-kerja penyelenggaraan, mulai dari atas sampai di tingkat bawah. “Kami juga merasa yang bekerja Ini adalah manusia. Tetapi, kami akan berusaha untuk mengawal proses ini dengan baik,” ujarnya
“Penyelenggara yang profesional itu adalah salah satu unsur penting dari integritas itu sendiri. Sehingga nanti pemimpin yang dihasilkan pada tanggal 27 November 2024 akan profesional dan amanah,” imbuhnya
Lebih lanjut, Maria Magdalena S.
Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Manggarai Barat, Maria Magdalena S. menyampaikan berkomitmennya untuk tegak lurus dengan aturan. Karenanya, pada momen itu ia minta kedua paslon, partai pengusung, simpatisan dan relawan bisa sama-sama berkomitmen untuk saling menjaga.
“Karena dukungan Bapak Ibu juga untuk menjaga bahwa Pilkada ini berlangsung secara fair tanpa kekurangan dan dalam bentuk apapun tanpa dinodai.
Jauhkan yang namanya Money politik, mengintimidasi karena itu akan berujung ke pidana,” tegasnya
“Kami Bawaslu berkomitmen untuk bertegak lurus dengan aturan dan akan memproses segala bentuk pelanggaran yang terjadi pada Pilkada serentak di Mabar 2024 ini. Mari kita sama-sama melewati tahapan kampanye ini dengan riang gembira, mari saling berpacu gagasan dengan ide-ide yang terbaik. Dan ketika ada temuan pelanggaran, silakan laporkan ke bawaslu, dan kami akan siap untuk proses,” imbuhnya
“Merujuk pada PKPU nomor 13 Tahun 2024 di Pasal 6 ayat 5 ada tambahan. Karena itu kepada kedua pasangan calon dengan sangat hormat kami juga meminta untuk tidak mengikutsertakan para ASN, TNI, Polri kepala desa dan perangkat desa dalam pertarungan kompetesi Pilkada Mabar,” pungkasnya
Pantauan di lokasi, pengamanan super ketat di lakukan oleh Personil Polres Mabar disekitar areal Kantor KPUD Mabar.
Bagi para simpatisan yang hendak masuk kedalam kantor KPU untuk menyaksikan undian nomor urut juga harus memakai tanda pengenal.
Reporter : Lex86