MANGGARAI, L86News.com – Drumband SMPN 1 Reok tampil dan turut memyemarakan Pawai Karnaval menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-79 di Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai NTT, Kamis, (15/08/2024).
Pantauan media di lokasi, iringan Drumband Siswa/i SMPN 1 Reok tersebut start di Terminal Reo menuju kompleks pertokoan Reo kemudian finish di lapangan bola kaki Reo, Kelurahan Reo, Kecamatan Reok.
Kepada Liputan86, Kepala SMPN 1 Reok, Maria Oliva Nduang, S,Pd mengucapkan terima kasih kepada segenap guru, pegawai dan peserta drumband yang terlibat aktif ikut memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 tahu 2024.
Ucapan tersebut juga di sematkan secara khusus kepada siswa/i SMPN 1 Reok terkhusus kepada peserta Drumband pada kegiatan Karnaval peringati HUT RI Ke 79.
“Keikutsertaan para guru, siswa dan siswi SMPN 1 Reok pada kegiatan ini merupa kan bentuk kecintaan terhadap tanah air,” jelas Iva
Ucapan terimakasih kepada semua pihak juga di sampaikan Camat Reok, Theobaldus Junaidin, SH menanggapi kegiatan tersebut. Menurut nya, kegiatan cinta tanah air itu patut di acungi jempol
“Kegiatan karnaval yang terlaksana merupakan bentuk kecintaan kita kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). terimakasih kepada pihak-pihak yang ikut berpartisipasi,” ucapnya
Menurutnya, pawai karnaval bukan hanya merupakan perayaan kemerdekaan, tetapi juga sebagai ajang mempererat hubungan sosial dan semangat kebersamaan di tengah masyarakat.
“Dengan adanya acara ini, diharapkan dapat terus memupuk rasa cinta tanah air dan rasa bangga akan budaya Indonesia di kalangan masyarakat,” kata Edi.
Edi memohon maaf bila dalam pelaksanaan pawai karnaval tersebut masih banyak ditemukan kekurangan.
Karnaval yang di mulai pukul 05.30 Wita dan dipadati ribuan pelajar mulai tingkat SD, SMP, SMA se Kecamatan Reok itu di kawal oleh aparat dari satuan Polsek Reo dan Danramil 1612-03 Reo.
Reporter : Gonsa