x

Derasnya Arus, Selokan di Merombok Renggut 1 Nyawa

waktu baca 2 menit
Kamis, 21 Mar 2024 19:08 0 16 Redaksi Liputan 86

LABUAN BAJO, L86News.com – Nasip teragis menimpa keluarga kecil pasangan Junaidin dan Halimah. Pasalanya, Rika Annisa Sahidah (7) putri kesayangannya saat pergi mandi terseret derasnya arus air selokan didepan rumah.

Korban merupakan anak tuna rungu yang dari kecil tidak bisa berbicara. Almarhum merupa kan putri kedua pasangan yang tinggal di Kampung Marombok, Golo Bilas, Komodo, Manggarai Barat, NTT pada Kamis, 21/03/2024 Pagi.

“Iya benar, saya mendapatkan informasi via pesan WhastApp dari salah satu masyarakat sekitar pukul 15.00 Wita,” kata Waka Polsek Komodo, IPDA Agustinus Stalin, saat di hubungi media ini, Kamis, 21/03/2024 Pagi.

Saat itu pula, lanjut Waka Polsek, pihaknya lansung menghubungi salah satu anggota intel, AIPDA. Anshari, untuk mengecek lokasi kejadian. Saat tiba di rumah duka, jenazah korban sudah di kebumi kan oleh pihak keluarga.

“Korban Rika Annisa Sahidah meninggal dunia karena terjatuh dan terbawa arus deras selokan karena kondisi lantai selokan licin akibat lumut. Selokan tempat mandinya anak di perkirakan sekitar 2/3 Meter,” kata Waka Polsek

Berdasar keterangan orang tua korban, anaknya tersebut bisa berenang. Namun lantaran arus air selokan kencang, korban terbawa arus dan tak tergolong.

“Kami mendapat Keterangan dari Sutrisno (50) tetangga korban, sekitar pukul 07.00 Wita, dia melihat korban sedang mandi sendirian di selokan di depan rumahnya. Saat itu, Sutrisno hendak mencari bensin,” ungkapnya.

Korban akhirnya di temukan setelah orang tuanya mecari di sepanjang selokan sekitar pukul 09.00 Wita. “Saya mendapat laporan dari AIPDA. Anshari pihak keluarga menerima kejadian tersebut sebagai sebuah musibah,” pungkasnya.

Reporter : Lex86


Eksplorasi konten lain dari L86News.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

LAINNYA
x
x