Hindari Bahaya Bencana Alam, Bambang Purwanto Dorong Peningkatan Upaya Mitigasi dan Adaptasi

waktu baca 1 menit
Minggu, 18 Feb 2024 20:47 89 Redaksi

JAKARTA, L86News.com – Bambang Purwanto, anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Demokrat dapil Kalimantan Tengah, mendorong pemerintah untuk lebih mengintensifkan upaya mitigasi dan adaptasi terhadap bahaya dan risiko bencana alam di Indonesia.

Bambang Purwanto menjelaskan jika Indonesia secara geografis sangat rentan terhadap berbagai bencana alam, seperti gempa bumi, banjir, tanah longsor, dan erupsi gunung berapi.

“Kita tidak bisa mengubah kondisi geografis Indonesia, yang mana juga merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa. Akan tetapi, kita bisa meningkatkan kesiapsiagaan dan respons terhadap bencana alam, agar kita bisa meminimalisir dampak negatif, atau bahkan menghindari risiko yang ada,” ujarnya pada Minggu, 18 Februari 2024.

Bambang Purwanto menegaskan jika diperlukan langkah proaktif, mulai dari penyiapan alokasi anggaran yang memadai guna memperkuat infrastruktur, sistem peringatan dini, edukasi dan pelatihan masyarakat dalam menghadapi bencana alam.

“Akhir-akhir ini sering terjadi banyak bencana alam, mulai dari kebakaran, banjir, hingga gempa. Kita perlu meningkatkan koordinasi antar instansi, dan memperkuat aturan terkait ini,” katanya.

“Perlu diingat, penanganan bencana alam juga bukan hanya pada tataran kebijakan, namun juga bagaimana komitmen kita untuk menjaga keberlangsungan lingkungan, yang mana menjadi faktor utama dari banyaknya bencana alam yang terjadi, akibat kerusakan lingkungan yang tak terkendali,” tutupnya.

Reporter: Aris Kurnia Hikmawan

KOLOM IKLAN







LAINNYA
x