Hampir Selesai, Ini Wajah Baru Rumah Tumiran Hasil Inisiatif Babinsa Kodim 0429/Lamtim

waktu baca 2 menit
Rabu, 27 Des 2023 10:06 0 47 Redaksi

LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Progres pembangunan rumah tidak layak huni (Rutilahu) milik Bapak Tumiran (60) warga Dusun II, Desa Hargomulyo, Kecamatan Sekampung, Kabupaten Lampung Timur terus mengalami peningkatan signifikan.

Tercapainya target sasaran pembangunan tidak lain berkat kerjasama dari seluruh elemen masyarakat sehingga rumah tersebut segera ditempati oleh Bapak Tumiran.

Setelah sepekan sejak dibongkar untuk diperbaiki, progress pembangunan bedah rumah ini sudah mulai terlihat. Beberapa hari sebelumnya disibukan dengan menggarap pondasi, pemasangan bata saat ini pembangunan sudah menginjak pemlesteran dinding.

Hal tersebut disampaikan Babinsa Koramil 429-11/Sekampung Kodim 0429/Lamtim Serda Sugiyarto disela-sela kegiatan gotong-royong.

“Ya saat ini pengerjaan Rutilahu milik Bapak Tumiran jika di prosentase sudah mencapai 80%”, ujarnya, Rabu (27/12/2023).

Babinsa menambahkan, terkait pendanaan semua murni dari swadaya masyarakat sekitar.

“Selain masyarakat sekitar ada juga donatur yang memberikan bantuan. Sementara bantuan dari Kecamatan/ Dinas Sosial informasinya hari kamis (28 Desember 2023) cair”, sambungnya.

Lebih lanjut ia berharap, tiga hari kedepan pembangunan selesai sehingga rumah segera bisa kita serahkan kepada Bapak Tumiran untuk segera ditempati.

Terpisah, Danramil 429-11/Sekampung Kapten Inf. Suefdi mengapresiasi Babinsanya sudah peka serta memberikan andil terhadap solusi permasalahan yang ada di wilayah binaan.

“Ini adalah tugas dan tanggung jawab kita bersama bagaimana meringankan beban warga dalam kesusahan, disamping itu sebagai wujud implementasi tujuh Perintah Harian Kasad bahwa TNI harus hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat apapun bentuknya dan senantiasa menjadi solusi,” ungkap Danramil.

Reporter : Tar/Pendim

LAINNYA