JAKARTA, L86News.com – Bambang Purwanto, anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Demokrat dapil Kalimantan Tengah, meluncurkan program bantuan alat dan mesin pertanian modern (alsintan) gratis untuk masyarakat dan kelompok tani yang ada di Kalimantan Tengah.
Bambang Purwanto menjelaskan jika program ini berfokus pada pembagian alsistan pra panen dan pasca panen, yang mana bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi kerja petani pada sektor pertanian dan perkebunan di Kalimantan Tengah.
“Sebenarnya program ini sudah saya lakukan, dan sudah saya jalankan sejak pertama kali saya menjabat sebagai anggota DPR RI. Tapi mungkin masih banyak masyarakat dan petani yang belum mengetahuinya,” ujarnya pada Jum’at, 24 November 2023.
Bambang Purwanto berharap melalui bantuan alsintan yang telah ia berikan selama ini, selain dapat meningkatkan kesejahteraan para petani, hal itu juga dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas hasil pertanian yang dimiliki oleh para petani itu sendiri.
“Bantuan alsintan ini sebagai modal awal yang saya berikan untuk membantu para petani agar dapat berkembang. Karena kalau sudah ada alat modern seperti ini, petani tidak perlu capek-capek mencangkul lagi, dan keuntungan yang mereka dapat juga jadi lebih besar,” tutupnya.
Reporter: Aris Kurnia Hikmawan