Bawa Kabur Pelajar, Warga Lamtim di Ringkus Polisi di Sumsel

waktu baca 1 menit
Selasa, 1 Agu 2023 11:22 0 172 Redaksi

LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Petugas Kepolisian Polsek Way Jepara Polres Lampung Timur Polda Lampung, menjemput paksa seorang pemuda terdiduga pelaku pembawa kabur pelajar.

Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, didampingi Kapolsek Way Jepara IPTU AE Siregar menjelaskan pemuda tersebut berinisial ES (22) warga Kecamatan Mataram Baru.

“Berdasarkan data pihak Kepolisian, tersangka diduga telah membawa kabur seorang pelajar SMA inisial AL (14) pelajar SMA warga Kecamatan Way Jepara,” kata Kapolres, Senin (31/7)

Diduga, lanjutnya, tersangka mengawali aksinya dengan cara menjemput korban di sekolahnya, kemudian membawanya ke wilayah Sumatera Selatan. “Korban diduga dirayu dan dijanjikan akan dinikahi oleh tersangka,” terangnya.

Petugas Kepolisian Polsek Way Jepara yang menerima laporan dari orang tua korban, segera melakukan proses penyelidikan, hingga akhirnya berhasil mengidentifikasi sekaligus membekuk tersangka dikawasan Sumatera Selatan.

“Tersangka kini sudah diamankan di Mapolsek Way Jepara, dan korban juga sudah diserahkan kepada orangtuanya,” pungkasnya

Reporter : Aw/Hum

LAINNYA