PESAWARAN, L86News.com – Desa bagelen Kecamatan gedong tataan memperingati hari ulang tahun (HUT) desa yang ke-118 tahun, Berbagai kegiatan pun akan digelar untuk memeriahkan hari jadi Desa bagelen
Diantaranya, akan menggelar Turnamen sepak Bola U 40 peserta, akan di ambil dari perwakilan setiap dusun yang berada di desa bagelen dari dusun 01 sampai dusun 05
Erbi selaku Ketua Panitia Hut mewakili Kades Bagelen Merdi parmanto, S.Kom menyampaikan berbagai kegiatan itu di gelar sebagai salah satu upaya untuk mempererat tali silaturahim antar dusun. Menurutnya, pendaftaran akan dibuka pada tgl 19-23 Juli.
“Mudah-mudahan dalam momen peringatan hari ulang tahun ini, semakin memperat kekeluargaan, tidak ada yang bermusuhan, dan semoga masyarakat Desa Bagelen bisa mengingat bahwa sekarang sudah menginjak usia 118 tahun,” ungkap nya saat di konfirmasi Liputan 86, Kamis (20/7/23).
Erbi menambahkan, selain rancangan Turnamen Sepak Bola, Bola Voli, terdapat juga pertunjukan seni Kuda Kepang dan masih banyak kegiatan yang akan di selenggarakan pada acara puncak untuk menjadikab Bagelen berjaya
“Terima kasih atas kerja sama tokoh pemuda dan masyarakat, sehingga terciptanya Open Turnamen Sepak Bola, bola voli, bulu tangkis dan nanti pada tgl 12-13 Agustus akan diakhiri dengan bersih bersih dasa, dengan mengadakan doa bersama dan hiburan wayang,”
“Saya juga mengucapkan ribuan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah ikut mendukung dan berpartisipasi sehingga kegiatan ini akan bisa terselenggara,” ujarnya
“Alhamdulillah banyak rangkaian acara. Semoga ulang tahun ke-118 bisa terus berinovasi dan berkreativitas. Mudah-mudahan dengan kebersamaan, persatuan dan kesatuan, apa yang kita cita-citakan bisa tercapai amin,” pungkasnya
Reporter : Andi J