Turun Kejalan, Kapolres Majalengka Cek Arus Lalu Lintas dan Perbaikan Jalan

waktu baca 1 menit
Senin, 17 Apr 2023 14:47 0 81 Redaksi

MAJALENGKA, L86News.com – Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto di dampingi Kasat Lantas, AKP Ngadiman memantau arus lalu lintas di KM 152 – KM 166 Tol Cipali, Minggu (16/4/2023).

Dalam keterangannya, Kapolres menyampaikan berdasar pantauan di KM 152 – KM 166 Tol Cipali, arus lalulintas terpantau ramai lancar dan cenderung masih landai.

Selain arus lalulintas, Ia juga memantau perbaikan di ruas Jalan Tol KM 153 Tol Cipali Majalengka. “Untuk mengantisipasi lonjakan arus lalu jelang cuti bersama hari raya Idul Fitri 1444, H kami juga sudah gelar personil di beberapa titik pos,” ucapnya

“Seperti di rest area KM 166 dan dibeberapa titik lain seperti di gerbang tol Kertajati dan Sumberjaya untuk mengantisipasi lonjakan arus lalu lintas,” sambungnya.

“Mudah – mudahan langkah antisipatif ini dengan pagelaran Personil cara bertindak, SOP yang di berikan kepada Personil kita dapat memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat.”harap Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo

Reporter : Toni

LAINNYA