DEMAK, L86NEWS.COM – Di prakarsai Direktur RSI NU Demak, dr H Abdul Azis sejumlah elemen seperti PDNU, LKNU, LPBI, BAGANA, BASADA, IPNU, IPPNU, Fatayat, Muslimat, Rapi 28 Demak, Kumbang Caraka, Kadin dan HIPMI terbentuklah team gerak cepat tanggap darurat banjir rob di Demak.
Team gerak cepat berjuluk Team NU Peduli Banjir Demak yang di Ketuai dr H Abdul Azis dan Wigunadi dari LPBI PC NU Demak selaku penasehat ini langsung bergerak cepat melakukan koordinasi dengan berbagai pihak dan melaku kan aksi dengan semangat Janma Lipat Seprapat Tamat
Kegiatan bhakti sosial team NU Peduli Banjir Demak pada Minggu 29 Mei 2022 ini berupa pengobatan gratis di salah satu daerah terdampak Rob air laut yakni di Desa Sriwulan Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak.
Selain pengobatan gratis, juga ada kegiatan ruqyah gratis, bantuan sembako, makanan cepat saji dan bantuan sanitasi. Kegiatan yang di awali dengan penjelasan oleh Sekdes Sriwulan itu juga di sambut antusias masyarakat.
Setelah mendapat penjelasan teknis dan peta wilayah, team dibagi 2 kelompok untuk dua wilayah yakni RW 8 dan RW 5 yang rata rata mengeluh kan penyakit gatal gatal, Ispa, kunjungtivitas, remathoid, artiris, miyalgia, deare, asam labung dan mental.
Untuk kegiatan sanitasi, team melakukan pembersihan lingkungan dari puluhan ton sampah akibat terjangan Rob. Berdasar keterangan warga, untuk mengangkut sampah di 68 RT tersebut setidaknya di butuhkan 40 kontainer untuk mengangkut nya.
Sedangkan team ruqiyah di pusatkan pada penanganan penyakit asam lambung dan tekanan mental. Dalam giat tersebut, Rois Syuriah PWNU Jawa Tengah Ubaidillah Shodaqoh memberi bantuan berupa makanan siap saji.
“Kegiatan seperti ini jangan hanya berhenti sampai di sini. Selain di Sayung wilayah Bonang juga perlu bantuan,” ujar dr H Abdul Azis memotivasi anggota team saat menutup kegiatan, Minggu (29/5/2022)
Ia berharap semua uapaya yang di lakukan team dapat bermanfaat dan keikhlasan donatur mendapat ridho Alloh Swt. “Semoga kita tetap sehat dan bisa terus membantu saudara saudara kita yang membutuhkan,” pungkasnya.
Reporter : Giris