MANGGARAI, L86News.com – Pelaksanaan Ujian Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) angkatan ke empat tapel 2022/2023 SMK Mutiara Bangsa Reok hari ini di gelar.
Proses pelaksanaan ujian berlangsung selama dua hari, terhitung mulai hari ini, Rabu 31 Agustus sampai Kamis 01 September 2022. Ujian yang di dampingi dua pengawas eksternal Sekolah itu di mulai pukul 07.30 Wita.
Kepala Sekolah SMK Mutiara Bangsa Reok, Pius Jemadu, S, Fil, kepada media menyampaikan bahwa, prosedur ANBK yang di sebut pos AN adalah ketentuan yang mengatur penyengaraan dan teknis pelaksanan Asesmen Nasional sebagai bentuk evaluasi dari Pemerintah untuk pemetaan mutu sistem satuan pendidikan di tingkat dasar dan menegah.
Pemetaan mutu satuan pendidikan tersebut, lanjut dia, tentu menggunakan pendekatan instrumen asesmen, kompetensi minimum, survei karakter dan survei lingkungan belajar.
“Pelaksanan ANBK adalah lembaga yang bertugas dan bertanggung jawab melaksana kan teknis asesmen pada tingkat pusat, provinsi, Kabupaten/kota, satuan pendidikan dan sekolah indonesia dan di luar negeri,” ujar Pius
Di waktu yang sama, Krista Diana Juti, S.Pd, selaku Pengawas eksternal Sekolah menyampaikan apresiasinya terhadap lembaga SMK Mutiara Bangsa Reo yang telah membangun kerja samanya kepada Lembaga SMAK Gregorius Reo dalam menyukseskan kegiatan ABNK ini.
“Sebagai pengawas eksternal kami mengucap kan terima kasih kepada panitia dan kepala sekolah SMK Mutiara Bangsa Reok karena telah bekerja sama dengan SMAK St. Gregorius Reo dalam menyukses kan pelaksanaan kegiatan ANBK ini,” tandasnya.
“Pelaksanaan kegiatan ANBK tersebut, dapat berjalan dengan baik, terutama untuk siswa/i peserta ujian yang telah mengikuti tata tertib, dan puji Tuhan semuanya berjalan dengan lancar,” imbuhnya.
Terpisah, Ketua Panitia ANBK angkatan ke empat SMK Mutiara Bangsa Reok, tapel 2022/2023, Toni Alfred Polster menjelas kan, total Siswa/i peserta ANBK tahun ini berjumlah 50 peserta, 45 orang di antara nya menjadi peserta prioritas ANBK dan 5 orang sebagai peserta ANBK cadangan.
“Kami berharap pelaksanan ANBK yang akan berlangsung selama dua hari dapat berjalan dengan baik tanpa adanya halangan,” harap Thoni.
Reporter : Bino Maot