Dukung Program Kesehatan, Cabup Pesawaran Akan Siapkan Pelayanan Gratis

waktu baca 2 minutes
Kamis, 13 Mar 2025 12:02 0 19 Redaksi

PESAWARAN, L86News.com – Dalam upaya mendukung program kesehatan, Calon Bupati (Cabup) Pesawaran Nanda Indira Dendi akan siapkan pelayanan kesehatan gratis untuk masyarakat kabupaten berjuluk Bumi Andan Jejama.

Demikian di sampaikan Nanda saat menerangkan program tersebut. Menurut dia, pihaknya sudah menyiapkan segala tahapan, salah satunya mengintegrasikan pelayanan langsung ke masyarakat.

“Apalagi, program yang akan kami dijalankan jika memimpin Pesawaran nanti, akan dipadukan dengan layanan yang saat ini sedang dilakukan oleh Pemkab Pesawaran dan pemerintah Pusat. Yaitu mendekatkan fasilitas kesehatan ke desa-desa,” kata Nanda, Kamis 13 Maret 2025.

Dinas Kesehatan Kabupaten Pesawaran sendiri, kata dia, menargetkan 80 persen masyarakat Pesawaran dapat memanfaat kan layanan ini hingga akhir tahun.

“Jika terpilih, saya akan berupaya mempercepat program ini melalui Puskesmas induk dan Puskesmas Pembantu yang ada. Saya juga akan bekerja sama dengan steak holder terkait, seperti Disdukcapil untuk mendata warga yang menderita penyakit, agar bisa langsung didatangi dan diberikan pemeriksaan kesehatan,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Nanda, jika nanti diberi amanah, dirinya juga akan mengerahkan seluruh petugas untuk mengurus dan mengarahkan pasien ke klaster pemeriksaan sesuai kelompok usia. Serta melakukan pemeriksaan kesehatan dasar kondisi pasien.

“Selanjutnya dokter akan melakukan pemeriksaan sesuai standar prosedur. Jika diperlukan, pasien nantinya bisa mendapatkan pemeriksaan tambahan. Sehingga pasien akan mendapatkan hasil pemeriksaan dari dokter serta saran kesehatan yang perlu dilakukan,” jelasnya.

Dirinya menjelaskan, selain pelayanan kesehatan, juga akan melakukan peningkatan fasilitas kesehatan. Sebab, katanya, semakin baik layanan dan sarana prasarana, semakin besar pula peluang masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal.

“Jika terpilih dan diberi amanah, saya bekerja keras dalam melayani masyarakat dan memastikan program kesehatan ini berjalan dengan baik. Sehingga kedepannya dalam pemerintahan saya nanti mampu memberikan layanan kesehatan gratis secara optimal,” pungkasnya.

Kontributor : T2/L2

KOLOM IKLAN






LAINNYA