Antisipasi C3, Balap Liar dan Pelanggaran Lalu Lintas, Polres Lamtim Gelar Patroli Subuh

waktu baca 2 minutes
Kamis, 6 Mar 2025 12:10 0 58 Redaksi

LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta keselamatan berlalu lintas, anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lampung Timur melaksanakan Patroli Hunting Subuh pada jam rawan, Kamis (6/3/25).

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas Curat, Curas, dan Curanmor (3C), balap liar, pungutan liar (pungli), serta pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menyebabkan kecelakaan fatal.

Kapolres LAMPUNG Timur AKBP Benny Prasetya melalui Kasat Lantas Polres Lampung Timur, AKP Glend Felix, menyampaikan bahwa patroli ini dilakukan di sejumlah titik rawan kejahatan dan pelanggaran lalu lintas, seperti jalan protokol, kawasan perbatasan, dan jalur sepi yang sering dijadikan arena balap liar.

“Patroli Hunting Subuh ini kami lakukan secara rutin untuk mencegah gangguan kamtibmas serta menekan angka kecelakaan lalu lintas. Selain itu, kami juga menindak pengendara yang melakukan pelanggaran berat, seperti tidak memakai helm, melawan arus, dan berkendara dengan kecepatan tinggi yang dapat membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya,” ujarnya

Dalam patroli kali ini, petugas tidak menemukan adanya kegiatan balap liar. Selain itu, petugas juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap aksi kriminalitas, terutama di jam-jam rawan.

Polres Lampung Timur mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung upaya kepolisian dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di jalan raya. Dengan adanya Patroli Hunting Subuh, diharapkan tingkat kriminalitas dan angka kecelakaan dapat diminimalisir, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman.

Kontributor: Madsyah/Humas

KOLOM IKLAN






LAINNYA