TULANG BAWANG, L86News.com – Bupati Tulangbawang Drs, Hi. Qudrotul Ikhwan, M.M mengawali kegiatan silaturahmi ramadhan 1446 H/2025 perdana di Kecamatan Banjar Margo. Kegiatan ini digelar di Masjid Al-Qodr Kampung Penawar Jaya, Selasa (4/3/2025).
Selain Bupati, kedatangan tim satu silaturahmi ramadhan ini didampingi juga oleh Ketua TP PKK Tulangbawang Herlinawati Qudrotul, para unsur Forkopimda serta sejumlah pejabat setempat lainnya di lingkup Tulangbawang setempat.
Bupati Tulangbawang Drs. Qudrotul Ikhwan dalam arahannya menuturkan setelah pada tahun 2024 menjadi tempat terakhir bersilaturahmi, kali ini kecamatan Banjar Margo mendapatkan kesempatan yang sangat spesial, dikarenakan menjadi lokasi pertama yang melaksanakan silaturahmi bulan ramadhan tahun 2025.
“Bahkan lebih spesial lagi, karena kegiatan ini terlaksana di salah satu icon kebanggaan Kabupaten Tulangbawang yaitu Masjid Al-Qodr,” ungkap dia.
Dirinya juga mengungkapkan silaturahmi hari ini tentunya memiliki makna yang sangat mendalam dari sisi keagamaan.
“Bagi seorang muslim silaturahmi juga merupakan salah satu amalan mulia yang dapat mendatangkan kebaikan,” tuturnya.
Selain itu, disamping dari sisi keagamaan, jalinan silaturahmi yang baik diharapkan juga dapat memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.
“Apalagi kita baru menyelesaikan seluruh tahapan pilkada tahun 2024, kondisi persatuan dan kesatuan segenap masyarakat yang terpelihara dengan baik diharapkan dapat menjadi modal berharga dalam mendukung seluruh program pembangunan yang digalakan oleh pemerintah kedepannya,” tandasnya.
Dalam momen silaturahmi ramadhan tersebut diisi juga dengan pemberian santunan kepada sejumlah anak yatim, pemberian sejumlah mukenah dan sarung kepada masyarakat sekitar di Kecamatan Banjar Margo.
Kontributor : Noven