LAMPUNG TIMUR, L86News.com – Lantunan musik dari lagu yang di bawakan oleh Deni Irawan atau lebih dikenal Dide sang vokalis Band Hijau Daun menghipnotis ribuan penonton yang ada di Lapangan Desa Sribhawono, Kecamatan Bandar Sribhawono, Lampung Timur, Minggu (29/9/2024) malam.
Ela Siti Nuryamah atau mbak Ela sebutan akrab calon Bupati Lampung Timur yang ikut hadir dan manggung bareng artis papan atas itu pun diajak bergoyang saat Dide, vokalis Hijau Daun itu melantunkan musik berirama koplo hingga menambah meriahnya pentas musik malam itu.
Dide tak lupa mengajak para penonton untuk memberikan pilihan kepada Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung No 2, Rahmat Mirzani – Jihan Nurlela serta Paslon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur No 1, Ela Siti Nuryamah – Azwar Hadi untuk kabupaten Lampung Timur.
“Kalau Provinsi Lampung serta Kabupaten Lampung Timur pengen maju dan makmur, ayo pilih Mirza – Jihan dan Ela -Azwar, sepakat..!!!” teriak Dide di ikuti gemuruh teriakan suara dari penonton.
Pantauan dilokasi, pentas musik malam itu di hadiri hingga 3000-an pengunjung. acara hiburan yang di balut dengan kampanye politik dari calon Gubernur Provinsi Lampung dan Calon Bupati Lampung Timur itu berlangsung meriah.
Ela saat memberikan sambutan politiknya mengatakan bahwa dirinya meminta restu untuk maju di Pilkada Lampung Timur tahun 2024 ini. Dirinya mengungkapkan akan memberikan perubahan yang lebih baik jika terpilih.
“Mari kita bikin perubahan yang lebih baik, bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Lampung dengan calon Gubernur Mirza -Jihan dan untuk Lampung Timur Ela – Azwar. Insya Alloh akan lebih maju dan makmur” kata Ela saat orasinya.
Tak hanya aksi panggung dari Dide sang vokalis Hijau Daun saja yang membuat meriah pentas musik itu. Namun, penampilan group Band Kipas Tua hingga vokalis dari Lampung menambah semaraknya suasana.
Reporter : Matsyah