Demo Dikantor Desa Serapuh Berlangsung Damai, Tuntutan Warga Langsung Terjawab

waktu baca 1 menit
Jumat, 2 Agu 2024 22:52 0 55 Redaksi

LANGKAT, L86News.com – Demo warga yang menduga Kades Serapuh, Kecamatan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat beraselingkuh ternyata hanya kesalah pahaman belaka. 

Hal tersebut terungkap saat Kades Serapuh, Khairul Hafiz menjawab Liputan86, Jumat (2/8/2024). Menurut nya tuduhan itu tidak benar dan tidak mungkin dirinya memberi contoh tidak baik 

“Saya selaku kepala desa mana mungkin memberikan contoh kepada warga saya yang tidak baik. Namun saya tetap berjiwa besar meminta maaf ke warga masyarakat,” ucapnya. 

Salah satu pendemo berinisial PR pun mengaku terharu karena Kades sudah berani datang menemui pendemo dan menyampaikan permohonan maaf ke warga. 

“Menurut saya, aksi demo atau protes ini hanya di lakukan oleh sebagian orang-orang yang tidak senang dengan Kades,” ungkap PR. 

Pantauan di lokasi, Kapolsek Tanjung Pura dan jajaran terlihat memantau situasi. Sebagian warga terlihat tidak puas dengan permintaan maaf Kades. Bahkan ada yang meminta Kades mundur dari jabatannya.

Selaku Kades, Khairul Hafiz pun memberi ruang untuk bermusyawarah kepada warga yang masih kurang puas dengan permohonan maaf dari dirinya. 

“Mari kita musyawarahkan agar di belakang hari nanti tidak ada lagi permasalahan,” ajak Kades yang kemudian direspon pihak kepolisian agar pembangunan di Desa

Serapuh kedepan terus terlaksana. 

Reporter : Rah86

LAINNYA