x

Jelang Harlah NU ke 101, PAC IPP NU Gunung Labuhan Gelar Turnamen Voly Ball

waktu baca 1 menit
Sabtu, 27 Jan 2024 18:26 0 30 Redaksi Liputan 86

WAY KANAN, L86News.com – PAC Ikatan Pelajar Putri (IPP) Nahdatul Ulama (NU), Kecamatan Gunung Labuhan, Kabupaten Way Kanan menggelar turnamen voly ball tingkat Kabupaten.

Selain Kepala Kampung Gunung Sari, acara yang di laksanakan di lapangan voly Kampung Gunung Sari tersebut terlihat juga di hadiri sejumlah pengurus PAC Kecamatan Gunung Labuhan, Sabtu (27/01/2024).

Kepala Kampung Gunung Sari, Hendra Gunawan saat membuka turnamen berharap kepada seluruh pengurus anak cabang NU yang hadir dapat mendukung turnamen hingga sukses dan menjadi suatu kegiatan yang bermanfaat bagi putri putri NU.

“Semoga kegiatan bisa membawa ke arah lebih baik dan berdampak positif bagi pengurus dan anggota IPP Nahdatul Ulama se Indonesia khusus nya di Kabupaten Way Kanan,” ujarnya.

“Saya selaku kepala kampung meminta kepada clup yang bermain mari kegiatan turnamen ini jangan di jadikan suatu pertandingan tapi jadikan ajang  silaturahmi dalam rangka memeriahkan peringati hari lahirnya NU yang ke 101,” ucapnya

Di tempat yang sama Sekretaris IPP NU Kecamatan Gunung Labuhan, Nut Rahmat menjelaskan kegiatan turnamen voly ball digelar dalam rangka menyongsong peringatan HUT NU yang 101.

“Selain itu, juga untuk memotivasi pelajar putri-putri NU baik yang hadir maupun tidak sekaligus menarik pelajar putri di Kabupaten Waykanan untuk bergabung menjadi pelajar putri NU,” pungkasnya.

Reporter : Zal


Eksplorasi konten lain dari L86News.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

LAINNYA
x
x