CILACAP, L86News.com – Sabtu, 15 Juli 2023 Pagi, sebanyak 30 komunitas motor yang berasal dari berbagai daerah di Cilacap berkumpul di Lapangan SAR Polresta Cilacap untuk melaksanakan Apel Keselamatan Berlalu Lintas yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto, S.I.K., M.Si. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas di kalangan pengendara motor.
Dalam apel yang digelar pagi ini, ratusan anggota dari 30 komunitas otomotif Cilacap berkumpul. Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto, S.I.K., M.Si menyampaikan amanat yang menggaris bawahi pentingnya keselamatan berlalu lintas bagi semua pengendara motor. Beliau mengingatkan para peserta apel untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan menghindari perilaku berbahaya yang dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain.
Selain itu, dalam apel tersebut, para komunitas otomotif Cilacap juga membacakan deklarasi tertib berlalu lintas dan menolak aksi negatif terkait dengan geng motor. Mereka berjanji untuk saling mendukung dalam menciptakan lingkungan berlalu lintas yang aman dan nyaman bagi semua pengguna jalan.
Setelah apel selesai, Kapolresta Cilacap melepaskan ratusan kendaraan dari berbagai komunitas motor untuk melaksanakan “rolling thunder” keliling Cilacap.
Rombongan kendaraan dari berbagai komunitas motor tersebut mengelilingi jalanan utama di Cilacap dengan mengedepankan gaya berkendara yang aman dan bertanggung jawab, menunjukkan contoh yang baik kepada pengguna jalan lainnya.
Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto, S.I.K., M.Si. mengharapkan bahwa kegiatan seperti ini dapat tercipta lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib di Cilacap. Semoga kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi komunitas motor lainnya untuk turut berpartisipasi dalam kampanye keselamatan berlalu lintas demi kebaikan bersama.
Reporter : Shol/Hum