Buddha Tzu Chi Serahkan Bantuan 5.000 Paket Sembako Melalui Polda Sulsel

waktu baca 1 menit
Kamis, 1 Jun 2023 08:04 0 77 Redaksi

SULAWESI SELATAN, L86News.com – Kepolisian Daerah (Polda) Sulsel menerima  bantuan 5.000 Paket sembako dari Yayasan Buddha Tzu Chi yang akan dibagikan ke warga yang membutuhkan, utamanya yang terdampak Pasca  pandemi COVID-19 di Provinsi Sulsel.

Penyerahan bantuan Paket sembako itu diterima langsung oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Setyo Boedi Moempoeni Harso, S.H., M.Hum di Mapolda Sulsel, Selasa (30//05/23)

Setelah bantuan Paket sembako dari yayasan tersebut diterima resmi oleh Polda Sulsel, maka ke 500 paket tersebut akan diserahkan kepada masyarakat terdampak pasca pandemi COVID-19 terutama di kabupaten dan kota melalui Polres setempat.

Dalam waktu dekat ini, Paket sembako itu akan diserahkan ke Polres jajaran Polda Sulsel, yang mana untuk masing-masing Polres akan menerima sesuai jumlah yang ditentukan.

“Paket sembako akan didistribusikan kepada masyarakat yang terkena dampak pasca COVID-19, maupun masyarakat yang membutuhkan,” kata Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Komang Suartana, di kutip Liputan86, Kamis (1/6/2023)

Pemberian bantuan Paket sembako dari Polda Sulsel sejalan dengan program kepedulian Polda Sulsel yaitu dalam program “EMPATI Building,” kepada masyarakat yang terkena dampak dari pandemi COVID-19 dan sebagai kepedulian sosial dari Polri untuk berbagi bersama.

Reporter : Rah/Hum

LAINNYA