x

20 KPM Warga Kampung Negeri Ujan Mas Terima BLT DD Tahap 1 Tahun 2023

waktu baca 1 menit
Selasa, 9 Mei 2023 08:33 0 140 Redaksi Liputan 86

WAY KANAN, L86News.com – Pemerintah Kampung Negeri Ujan Mas, Kecamatan Gunung Labuhan, Kabupaten Way Kanan membagi kan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap satu untuk bulan Januari, Pebruari dan Maret 2023 kepada 20 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Acara pembagian BLT DD tersebut di laksanakan di kantor kampung setempat dan di hadiri Kasi PMK Gunung Labuhan Rusdi SE, Babinsa Subramil Gunung Labuhan, seluruh aparatur dan badan permusyawatan kampung serta pendamping desa, Senen (8/5/2023) 

Selaku Kepala Kampung Negeri Ujan Mas, Efniadi, SE berharap kepada masyarakat  penerima BLT DD dapat mengguna kan bantuan dengan bijak yakni sesuai peruntukan nya untuk memenuhi kebutuhan sehari hari keluarga.

“Mudah mudahan uang yang mereka terima sejumlah 900 000 tersebut bisa di gunakan untuk keperluan sehari hari dan bisa bermanfaat untuk keluarga. Mengingat saat ini kita sangat membutuhkan banyak kebutuhan untuk itu saya sangat berharap agar uang yang bapak ibuk terima bisa di manfaatkan sebaik mungkin,” ujarnya. 

“Belenjakan uang bantuan yang di tetima untuk keperluan sehari-hari khusus nya masalah kebutuhan ekonomi keluarga. Semoga melalui bantuan ini dapat meringankan beban kebutuhan sehari hari,” tambahnya 

Reporter : Rizal


Eksplorasi konten lain dari L86News.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

LAINNYA
x
x