BANYUMAS, L86News.com – Desa Karang Gedang, Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas hari ini menggelar kegiatan lelang tanah garapan kas desa. Acara digelar di pendopo balai desa setempat, Selasa 28 Februari 2023.
Dalam sambutannya, Kades Karang Gedang, Andri mengata kan, pada kegiatan lelang tanah garapan kas desa tahun ini pihak Pemdes mengundang seluruh warga desa untuk mengikuti lelang.
“Selain meningkat Pendapatan Asli Desa (PAD), tujuan lalang tanah garapan kas desa ini tak lain adalah untuk kemajuan dan ke?makmuran warga dengan cara bergiliran. Sehingga seluruh warga memiliki kesempatan sama,” ujarnya.
Dijelaskan Kades, lahan sawah yang akan di lelang yakni seluas kurang lebih tiga hektar. “Saya harap proses lelang bisa kondusif dan seluruh warga nantinya bakal memiliki hak dan kesempatan yang sama,” ucapnya.
Lelang yang juga di hadiri Babin Kamtibmas, Babinsa, Ketua BPD, RT, RW dam tokoh masyarakat Desa Karang Gedang itu, hanya khusus untuk warga. Perangkat desa, panitia dan BPD di larang menjadi peserta lelang.
Sodik selaku Ketua Panitia Lelang menjelas kan bahwa terkait pembayaran lelang di sepakati bersama dan terakhir pembayaran di putuskan pada bulan ramadhan.
Menanggapi minat warga dalam kegiatan lelang, selaku Ketua BPD Agus menilai menurun di banding tahun sebelum nya. Untuk itu Agus mengingat kan warga pentinya membayar pajak dan mengawal kegiatan lelang.
“Ini semata mata untuk kemajuan dan pembangunan desa kita. Mari bersama sama kita kawal jalannya proses lelang sawah garapan karena hasilnya nanti juga untuk kemakmuran warga,” pungkasnya.
Reporter : Shol