x

DPK APDESI Semangka Rakor Bahas MoU Jalin Kemitraan Dengan Media

waktu baca 2 menit
Kamis, 15 Des 2022 11:19 0 102 Redaksi Liputan 86

TANGGAMUS, L86News.com – DPK Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus menggelar musyawarah bahasan MOU dengan media surat kabar umum, harian, mingguan dan bulanan di kantor Pekon Srikaton, Kecamatan Semangka, Tanggamus, Rabo (14/12/20222).

Pada rapat tersebut, masing masing kepala pekon di Kecamatan Semaka telah menyepakati kerjasama per pekon 25 Surat kabar harian, mingguan dan bulanan untuk berlangganan. Sementara, pengajuan permohonan berlangganan surat kabar di Kecamatan Semaka telah berakhir pada tanggal 14/ 12/2022

Ketua DPK APDESI Kecamatan Semaka, Dulkarim mengatakan, kegiatan itu bertrujuan untuk bekerjasama dalam penyebarluasan progrma program pembangunan pekon dan berlangganan koran dari media yang bekerjasama.

“Berdasar APBDes yang ada di pekon pekon, jumlah media yang masuk penawaran untuk bekerjasama di Kecamatan Semaka sudah ada ratusan. Mengingat tahun lalu banyak yang tumpang tindih dan ada yang tidak kebagian, tahun ini kita sesuaikan,” ujarnya.

“Kami juga minta maaf bukan kami tidak bisa bayar tapi karena anggarannya terbatas. Kedepan akan kita bantu sesuai dengan kemampuan anggaran kepala pekon masing-masing. Kami berharap wartawan bisa membantu kegiatan kami dalam pembangunan di Kecamatan Semaka,” harap Dulkarim

“Bagi kawan kawan yang sudah berlangganan wajib mengantarkan Bukti pisik surat kabar umum harian mingguan dan bulanan, di pekon pekon yang sudah berlangganan, ujarnya, Dulkarim,” ketua APDESI kecamatan Semaka,

Suhaili selaku perwakilan awak media mengucapkan terima kasih kepada kepala pekon yang telah mengundang untuk bersilahturahmi dan bekerjasama. “Semoga hubungan media dan kepala pekon bisa terjalin dengan baik dan kami berharap dengan kedepan hubungan ini semakin lebih baik lagi, ucapnya.

Acara yang berlangsung kondusif tersebut, selain para awak media juga dihadiri oleh seluruh kepala pekon di Kecamatan Semaka.

Reporter : Suhaili


Eksplorasi konten lain dari L86News.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

LAINNYA
x
x