Ruang Arsip Kantor Kelurahan Reo Terbakar, Hanya Laptop dan Printer Yang Selamat

waktu baca 2 menit
Sabtu, 8 Okt 2022 17:15 0 94 Redaksi

MANGGARAI, L86News.com – Kantor Kelurahan Reo, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur di lahapp si jago merah, Sabtu, (08/10/2022).

Kepolisian Sektor (Polsek) Reo dalam keterangan tertulisnya kepada media, menjelaskan bahwa, peristiwa kebakaran Kantor Kelurahan Reo tersebut terjadi sekitar pukul 14.00 Wita.

Menurut saksi dilokasi, peristiwa terjadi sekitar pukul 14.00 Wita saat diri nya melintas di depan kantor Kelurahan Reok melihat kobaran api di ruang penyimpan berkas arsip Kelurahan.

“Saya langsung memanggil warga yang berada di pasar Inpres dan memberi tahu bahwa ada api yang menyala dalam ruangan kantor Kelurahan Reok,” ujar Rm (57) seorang IRT warga Kompleks Pasar Inpres Reo.

Mendengar kabar tersebut secara bersama – sama warga mendobrak pintu kantor untuk menyelamatkan barang – barang di dalam ruangan Kantor Kelurahan.

Barang – barang inventaris yang dapat diselamatkan yaitu satu unit laptop, satu unit alat print dan kursi pelastik.

Pada saat kejadian, Sekcam Reo Theobaldus Junaidin SH, Kapolsek Reo, IPDA I Komang Agus Budiawan, SE dan Lurah Reo juga membantu warga untuk memadamkan api.

Atas bantuan warga, sekitar pukul 14.30 Wita api berhasil dipadamkan. Akibat dari kejdian tersebut kerugian material di perkirakan sekitar Rp 3 juta.

Cepatnya kobaran api yang menghangus kan interior (plafon) bangunan dikarena kan adanya barang yang mudah terbakar seperti kertas arsip dan angin kencang.

Untuk sementara penyebab kebakaran diduga akibat hubungan arus pendek sistem kelistrikan yang tidak sesuai dengan standar PLN.

Sumber api berasal dari ruangan Penyimpanan berkas dengan ukuran bangunan permanen 7 x15 meter persegi.

Reporter : bino Maot

LAINNYA