x

Nakhodai ABPEDSI Lampung, Herman HN Langsung Beri Kantor Sekertariat DPW

waktu baca 2 menit
Selasa, 29 Mar 2022 10:18 0 54 Tim Redaksi 1

BANDAR LAMPUNG, L86NEWS.COM – Mantan Wali Kota Bandar Lampung, Herman HN kini resmi menduduki jabatan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (ABPEDSI) Lampung periode 2022-2027.

Herman HN dinilai telah berhasil memikat hati para peserta Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-2 DPW ABPEDSI Provinsi Lampung yang di gelar di Kinar Resto Sukadana Ham, Bandar Lampung Kota, Senin (28/3/2022).

Sebagai Ketua DPW terpilih, dalam sabutannya Herman HN menyampaikan beberapa motifasi kepada anggotanya. Ia juga menyampaikan sejumlah program kerja untuk jangka pendek, menengah dan jangka panjang.

Di luar itu, sebagai bentuk dukungan dan demi kemajuan ABPEDSI di Provinsi Lampung, Herman HN juga memberikan sebuah gedung untuk di jadi kan sebagai Kantor DPW guna menunjang kinerja kesekretariatan lembaga. 

Pantauan di lokasi, Muswil yang rencananya akan di hadiri Wakil Gubernur Lampung namun gagal karena sesuatu hal itu, selain puluhan pengurus DPD se-Provinsi Lampung, juga di hadiri Ketua DPP, Ketua PLT DPW dan para calon Ketua DPW.

Dihadapan wartawan, Ketua DPP ABPEDSI, Iwan Setiawan mengaku kecewa pada acara Muswil tersebut Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim tidak bisa hadir. Namun ia pun menyadari kesibukan sang wakil.

“Saya cukup kecewa karena ketidakhadiran beliau, namun meskipun beliau tidak dapat hadir dan membuka Muswil II ABPEDSI Provinsi Lampung tahun 2022 ini tidak apa apa, kita tetap jalan terus,” ujarnya

Di sisi lain, Iwan Setiawan mengapresiasi kepengurusan ABPEDSI Kabupaten Tulang Bawang yang saat ini hampir di setiap kecamatan dan desa sudah terbentuk dan memiliki kepengurusan ABPEDSI aktif.

Ia berharap seluruh DPD ABPEDSI di Lampung dapat berfungsi kembali dengan menjalin hubungan baik dengan desa dan kecamatan, “Saya ingin organisasi ini berjalan dan berfungsi kembali karena ini ujung tombak pembangunan,” tandasnya.

Menurutnya, negara bisa maju berawal dari desa yang maju. “Karena kita ini ujung tombak pembangunan, jadi harus berfungsi dengan baik agar desa maju, kecamatan maju provinsi juga maju. Ini lah yang menjadi harapan saya,” ucapnya.

Sementara, Plt Ketua DPW ABPEDSI Provinsi Lampung Pardianto menjelaskan bahwa dari 13 kabupaten di Provinsi Lampung baru 8 kabupaten yang sudah ada pengurusnya. Sedangkan 5 kabupaten lain hanya SK mandat saja.

Ucapan terimakasih di sampai kan Pardianto ke Pemprov Lampung atas fasilitas yang di berikan pada Muswil ABPEDSI ke II tersebut.

“Terimakasih buat Pemprov yang sudah memberikan fasilitas ini, walaupun Wagub tidak dapat hadir tapi saya sangat berterimakasih,” pungkasnya 

Reporter : Darmed


Eksplorasi konten lain dari L86News.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

LAINNYA
x
x

Eksplorasi konten lain dari L86News.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca