Pelatihan TOT PKB, Chusnunia Chalim : Kader PKB harus Solid dan Militan

waktu baca 1 menit
Minggu, 30 Jan 2022 17:34 0 172 Redaksi

LAMPUNG UTARA, L86NEWS.COM – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Lampung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengadakan Training of Trainer (TOT) Pelatihan Kader Pertama yang dipusatkan di Sekretariat DPW PKB Bandar Lampung, Minggu (30/01/2022).

Ketua DPW PKB Lampung, Hj. Chusnunia Chalim, M.Si, M.Kn, Ph.D dalam kesempatan tersebut menyampaikan training itu guna membentuk kader PKB yang Solid dan terbentuk jiwa yang militan di seluruh Provinsi Lampung.

“Kegiatan ini sangat penting karena ketika telah merasa menjiwai dan meminta maka dengan sendok perjuangan untuk membesarkan partai akan tercapai” jelas Ketua DPW PKB sekaligus Wakil Gubernur Lampung tersebut.

Kegiatan selama dua hari tersebut (28-29) Januari lalu, menghadirkan narasumber dari DPP PKB Pusat dan diikuti oleh seluruh anggota legislatif Provinsi Lampung.

Ditempat yang sama,Soni Setiawan, S.T, M.H Anggota DPRD Provinsi dari dapil Lima menyebutkan pelatihan itu diperuntukkan bagi instruktur kader agar sepulangnya dari pelatihan mampu menjadi trainer diwilayah masingmasing.

“Pelatihan itu sangat penting untuk membangun kaderisasi partai yang matang dan berkualitas. Dengan ilmu wawasan tentang kebangsaan maka dapat terjaga Marwah partai dan Marwah bangsa Indonesia” ujar Soni Setiawan.

Reporter : Desi

LAINNYA